Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Himbauan KOI untuk atlet Olimpiade Tokyo

  Varia Olahraga -  Komite Olimpiade Indonesia ( KOI ) sudah menegaskan bahwa mereka tidak akan membawa atlet yang terpapar COVID-19, setida...



 Varia Olahraga - Komite Olimpiade Indonesia (KOI) sudah menegaskan bahwa mereka tidak akan membawa atlet yang terpapar COVID-19, setidaknya 14 hari sebelum keberangkatan ke Tokyo untuk mengikuti Olimpiade Tokyo 2020.

 

Hal tersebut disampaikan oleh Sekjen KOI, Ferry J. Kono, dalam jumpa persnya pada Rabu (07/07/2021), terkait kemungkinan adanya atlet yang terpapar COVID-19 menjelang gelaran Olimpiade Tokyo 2020.

 

"Jika ada atlet yang 14 hari sebelum keberangkatan terpapar maka kami usulkan tidak diberangkatkan," ujar Ferry.

 

Kendati demikian, Ferry memastikan bahwa semua jajaran Atlet maupun official yang ikut menuju Olimpiade Tokyo dalam keadaan sehat. KOI akan terus memonitori kondisi kesehatan dan juga akan melakukan tes secara berkala.

 

"Karena jika nanti ada yang terpapar COVID-19 dan tetap berangkat akan merugikan atlet Indonesia secara keseluruhan," tuturnya.

 

Tak hanya keadaan atlet ketika masih di dalam negri, Ferry juga memaparkan langkah-langkah yang akan dilakukan apabila para atlet maupun official dari Indonesia terpapar COVID-19 di Tokyo.

 

"Terkait jika ada atlet yang positif akan langsung dicek siapa saja kontak erat selama di perjalanan. Misalnya, orang yang duduk di sebelah kiri atau kanan, dan sempat ngobrol dengan siapa. Kelompok orang ini kemudian akan diwawancara," dia menjelaskan

 

"Jika hasilnya sama-sama positif, maka kelompok ini akan dibawa ke wisma atlet dengan mobil terpisah dan langsung menuju klinik. Di sana akan dilakukan PCR test, tapi andai hasilnya tetap positif maka akan dirujuk ke rumah sakit yang telah ditentukan pemerintah Jepang."

 

"Tapi kami harapkan kontingen Indonesia dalam keadaan sehat dan tetap menjaga diri dan memakai masker di penerbangan. Dengan begitu hal-hal yang tidak kita khawatirkan tidak terjadi," imbaunya.

 

Indonesia sendiri sedang dilanda lonjakan kasus COVID-19 sehingga menimbulka kekhawatiran tersendiri bagi para Atlet maupun staff yang akan berangkat ke Tokyo. Untuk itu, Ferry menegaskan bahwa nantinya seluruh atlet yang akan berangkat akan di lakukan test COVID-19 sesering mungkin hingga menuju keberangkatan ke Tokyo. (rifqiazis/detiksport)


Tags:


komite olimpiade indonesia raja sapta oktohari, lowongan komite olimpiade Indonesia, indonesia olympic 2020, indonesia olympics 2016, menteriolahraga

Reponsive Ads